PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sumatera Utara

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sumatera Utara

Public Hearing “Standar Pelayanan Publik” Balitbangtan BPTP Sumut




Semangat Pagi #SobaTani!
Hari ini tim PPID Balitbangtan BPTP Sumatera Utara melaksanakan Kegiatan Public Hearing “Standar Pelayanan Publik” untuk meningkatkan kualitas pelayanan di Balitbangtan BPTP Sumut. Yuk baca keseruan kegiatan ini!

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Plt. Kepala Balitbangtan BPTP Sumut Ir. Akmal MSi dan dihadiri oleh Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara Abyadi Siregar, S.Sos. Tamu undangan yang hadir yaitu dari Dinas TPH, Dinas Perkebunan, Loka Penelitian Kambing Potong Sei Putih, Kelompok Tani Langkat dan Medan, seluruh peneliti dan penyuluh Balitbangtan BPTP Sumut.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan publik beserta memperkenalkan layanan jasa yang tersedia di Balitbangtan BPTP Sumut. Layanan yang tersedia berupa Layanan Laboratorium, Layanan Perpustakaan, Layanan Magang/Pelatihan, Layanan UPBS di KP. Pasar Miring dan KP. Gurgur serta Layanan Informasi Konsultasi Rekomendasi Inovasi Teknologi.

Selain itu dalam paparan materinya disampaikan juga mengenai prosedur setiap layanan agar dapat memudahkan para pengguna layanan dalam melakukan permohonan.

Materi selanjutnya dijelaskan oleh Bapak Abyadi Siregar, S.Sos selaku Kepala Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara, beliau menjelaskan mengenai Standar Layanan Publik Instansi Pemerintah. Dalam kesempatan ini beliau sekaligus mensosialisasikan Layanan Publik yang sesuai dengan Undang-undang agar dapat ditaati oleh seluruh Badan Publik khususnya di Sumatera Utara.

Sesi diskusi dibuka bagi peserta yang ingin bertanya dan mengetahui informasi lebih lanjut mengenai materi pada hari ini. Seluruh pertanyaan dijawab langsung oleh Plt. Kepala Balitbangtan BPTP Sumut Ir. Akmal MSi, Abyadi Siregar, S.Sos Perwakilan Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara dan Penanggung Jawab kegiatan PPID Putri Nirwana Sari SP.

Kemudian dilaksanakan penandatanganan Berita Acara pelaksanaan Public Hearing Lingkup Balitbangtan BPTP Sumut, yang di wakili oleh beberapa Instansi dan disaksikan oleh Pihak Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara.

Kegiatan ini diakhiri dengan sesi foto bersama dengan seluruh peserta yang hadir